Proses kalibrasi alat ukur telah berhasil diselesaikan di Laboratorium Program Studi Fisika. Kegiatan ini melibatkan kalibrasi terhadap berbagai jenis alat yang digunakan untuk Uji Viskositas dan Uji kekuatan Tarik serta Timbangan digital
Pelaksanaan kalibrasi ini bertujuan untuk memastikan bahwa setiap alat ukur memberikan hasil yang akurat dan sesuai dengan standar yang ditetapkan. Dengan alat yang terkalibrasi, diharapkan dapat meminimalisir risiko kesalahan pengukuran dan meningkatkan kepercayaan terhadap data yang dihasilkan.